Matangkan Pelantikan Kabinet Sachrul-Oppo

ZONA, BOLTIM– Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto, S. Sos selaku Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) daerah saat ini sedang mematangkan pelantikan pejabat esellon II.  Menurut Kepala Badan (Kaban) BKPSDM, Rezha Mamonto, saat ini tinggal menunggu waktu pelantikan terhadap enam Jabatan Eselon II yang dilelang beberapa  waktu lalu.

“Tinggal menunggu waktu. Karena pekan ini, hasiljob fit beberapa waktu lalu, sudah dilaporkan ke KASN (Komisi Aparatur Sipil Negara),” kata Rezha.

Ketika ditanya apakah ke 12 OPD (Organisasi Perangkat Daerah) ada pejabat eselon II berpeluang bakal di nonjob, dirinya enggan berkomentar banyak. “Semua tergantung Pak bupati. Karena beliau merupakan pejabat pembina kepegawaian. Itu pun berdasarkan evaluasi hasil, ada tiga yang dinilai. Yakni manajerial, kultural dan teknis,” katanya.

Selain itu, aspek yang dinilai katanya, selama yang bersangkutan menjabat, pernah ada inovasi atau tidak. “Bisa dipastikan kurang tergantung penilaian KASN seperti apa, karena 12 (dua belas) Jabatan ini kan masing-masing ada penilaian tersendiri,” katanya. (bud)