KOTAMOBAGU – Penjabat Wali Kota Kotamobagu, Abdullah Mokoginta., S.H., M.Si Pantau Ketersediaan Produksi Pangan di Kota Kotamobagu, bertempat di Desa Poyowa Kecil, Kelurahan Motoboi Besar dan Kelurahan Kotobangon, Selasa (5/11/2024).
Kegiatan tersebut dilaksanakan Pj Wali Kota Kotamobagu bertujuan untuk memantau langsung ketersediaan produksi Pangan untuk pengendalian Inflasi, serta ketersediaan Pangan jelang Natal dan Tahun baru tersebut.
Hal ini diawali Pj Wali Kota dengan meninjau produksi Ayam petelur, lahan Padi Sawah dan penggilingan Padi Sawah di Desa Poyowa Kecil. Kemudian dilanjutkan dengan memantau lahan pertanian Cabai di Kelurahan Motoboi Besar dan Lahan pertanian Bawang Merah di Kelurahan Kotobangon.